Posts

Showing posts from October, 2016

Merasakan Ketinggian Di Canopy Trail Cibodas

Image
Buat yang ingin merasakan sensasi berjalan sepanjang 133 meter di jembatan gantung yang berada di ketinggian 42 meter, maka kalian kudu nyobain ke Canopy Trail Cibodas. Jembatan gantung ini berada di dalam wilayah Taman Nasional Gunung Gede Pangrango. Pas gue datang ke tempat ini, begitu sepi karena kalah pamor dengan Gunung Gede-Pangrango dan Curug Cibeureum. Selain ini memang harga tiket masuk ke tempat ini cukup lumayan mahal. Yakni sekitar 35.000 Rupiah, enggak tau yah.. mungkin udah kena inflasi lagi. Jadi di suatu hari yang penat, gue memutuskan untuk pergi menghirup udara segar ke Puncak bersama temen gue Debbie dan Mehonk. Tapi karena sodara Mehonk itu budak harta (lembur), maka tinggal gue dan Debbie. Berangkatlah gue menggunakan sepeda motor menuju kawasan Puncak, ditengah jalan sempet berenti di Warung Mang Ade (tempat ngumpul MTB-ers). Karena hujan gede, kemudian kita nunggu sampai Magrib untuk kembali melanjutkan perjalanan. Sebatang lagiiiiiii...! Sampai di

Munyusuri Mini Green Canyon di Banten: Curug Putri

Image
Pertama kali Berjalan di sungai kecil, diantara celah sempit tanah lempung. Ini merupakan sensasi yang luar biasa. Terlebih lagi air sungai yang cukup bersih membuat kita enggak ragu buat membasahi raga ini yang sudah lama kering karena enggak pernah disinggahi cinta (Eaaaa). Seperti itulah yang gue rasain saat pertama kali mendatangi air terjun yang paling cantik di daerah Carita, Banten ini. Terkenal lewat sosmed, sontak air terjun ini membuat para "curug lover" penasaran. Karena air terjun ini mempunyai keunikan tersendiri, terlebih buat gue pribadi curug ini sangat dekat dengan tempat kerja gue, jadi gue semacem punya kewajiban untuk mencicipi air terjun ini. Karena diantara temen-temen deket gue pada belum pernah ada yang kesana kemudian kita bingung berjamaah, terlebih lagi enggak mungkin untuk meng-tag posisi kita lewat GPS karena kalau di air terjun ini kemungkinan kita dapet sinyalnya itu kecil. Jadi posisi yang diperlihatkan di peta itu engga

Bandung Adventure; Gunung Haruman, Tebing Keraton dan Taman Hutan Raya Dago Pakar

Image
Hiruk-pikuk perkotaan kayaknya udah bikin pikiran kami berantakan. Itulah yang terjadi dengan gue dan beberapa teman gue. Bahkan si Mehonk yang biasa ngelaut pun bilang gak masalah diajak ke gunung. "Yang penting kemana kek!" gitu katanya.  Maka dipilihlah gunung Puntang sebagai destinasi kita waktu itu. Hari sudah mulai gelap, waktunya gue hidupin mobil dan berangkat. Maklum mobil gue spesialis malam. Keluar di pintu toll Semanggi gue kemudian ngejemput Debbie disana. Seperti biasa cewek mah enggak paham banget tentang lalu-lintas. Dijalan yang penuh dengan perbodden dilarang berhenti, doi asik saja bilang "ya udah tungguin dulu". Tapi karena gue jahat, gue nungguinnya di pom bensin aja sambil ngerokok (biar greget). Muncul  dari kekegelapan  sosok cewek bongsor pake tas keril dan selempang yang kerepotan. Kelihatan capek banget karena harus jalan lumayan jauh dari kostannya. Haha. Enggak jauh dari pom bensin kita kemudian ngejemput Mehonk yang berada d